Lamongan, IDN Times- Festival Lamongan Tempoe Doeloe, yang berlangsung selama tiga hari di Jalan Lamongrejo berlangsung secara meriah. Festival yang menyajikan berbagai macam jenis makanan kuno, membuat sejumlah pengunjung yang datang bisa merasakan suasana kehidupan masyarakat Lamongan pada zaman dulu.
Tak hanya menyajikan aneka makanan khas Lamongan, para pemilik stand yang mengikuti acara juga berpakaian adat Jawa lengkap dengan aksesoris yang mereka kenakan. Bupati Lamongan Fadeli mengaku tersanjung dengan membludaknya jumlah pengunjung yang datang.
